Rapat kerja Pimpinan Perguruan Tinggi Swasta di Lingkungan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah II pada 8-10 Oktober 2021 di Ballroom Novotel Lampung. Rapat kerja ini mengangkat tema Kampus Merdeka, Merdeka Belajar: SDM Unggul Menuju Indonesia Jaya dibuka langsung Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) RI yang diwakili secara daring oleh Sekertaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Ir. Surhati, M.A., Ph.D. Selain membuka acara secara resmi, beliau juga melakukan launching aplikasi LLDIKTI Wilayah II yakni MissMONIK (Manajemen Sistem Arsip Dokumen Elektronik) didampingi oleh Kepala LLDIKTI Wilayah II Prof. Yuliansyah, M.S.A., Ph.D., Akt., CA.
Turut hadir juga Ketua Aptisi Pusat, Sekertaris Lembaga, Ketua Aptisi Wilayah IIA & Ketua Aptisi Wilayah IIB dihadapan 122 pimpinan PTS yang hadir secara luring dan 58 Pimpinan PTS yang mengikuti secara daring melalui ruang pertemuan zoom. Adapun seluruh Pimpinan Perguruan Tinggi Dian Cipta Cendikia juga menghadiri kegiatan tersebut yang terdiri dari Ketua STMIK DCC Kotabumi Sidik Rahmatullah, S.Kom., M.T.I., Direktur AMIK DCC Desti Nurdianti, S.S., M.Hum., Direktur AMIK DCC Pringsewu Bambang Suprapto, S.Kom., M.T.I., dan Wakil Direktur II ABA DCC Jayanti, S.Kom.
Kegiatan Rapat Kerja Pimpinan PTS LLDIKTI2 yang hadir secara luring ini dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat yaitu seluruh pihak yang terlibat pada kegiatan tersebut melakukan swab antigen sebelum memasuki lokasi acara.
Berita Lainnya
- ITBA DCC Jalin Kerjasama dengan APINDO Wilayah Lampung
- Dosen yang telah Lulus Sertifikasi Dosen Kemendikbudristek RI Tahun 2024
- Rapat Kerja Pimpinan PTS LLDIKTI Wilayah II Tahun 2021
- Dosen Fakultas Ilmu Komputer Menghadiri Musprov Aptikom Lampung 2023
- Pendampingan Merdeka Belajar Kampus Merdeka
- Rapat Kerja Nasional Kopertip Indonesia
- Beasiswa Prestasi Bagi Wisudawan Tahun 2021
- DCC Raih Dua Penghargaan Dari LLDIKTI 2
- Dies Natalis Dcc Ke-23 Tahun Institut Teknologi Bisnis Dan Bahasa Dian Cipta Cendikia Gelar Donor Darah.
- Dies Natalis DCC Yang Ke-23